PERTANYAAN :
Istri saya bilang mas kalau lagi makan tidak boleh minum aku jawab : seret jadi saya minum, istri saya jawab lagi kita peryayi ga boleh makan sambil minum, makan dulu dihabisin 1 piring baru minum. Apakah betul kata istri saya. [Tarkam Sriatun].
JAWABAN :
Waalaikum salam, memang dianjurkan untuk tidak minum sebelum makan atau di tengah tengah makan kecuali tersedak atau sangat haus. Dalam kitab at tibh annabawy minum sebelum makan atau di tengah tengah makan dihukumi makruh entah makruh syar’i atau irsyadi (menurut kedokteran) dalam kitab yang sama juga dijelaskan bahwa yang paling utama adalah minum 1-2 jam setelah makan karena menurut ahli hikmah hal ini bisa menambah kecerdasan. Wallahu’alam bi showab. [Ismael Kholilie].
– Sab’ah kutub mufidah 145 :
(تتمة :في آداب الأكل و الشرب)يسن-إلى أن قال-و أن لا يكثر الشرب أثناء الطعام إلا إذا غص أو صدق عطشه~سبعة كتب مفيدة ١٤٥