1526. INILAH ANGGOTA, SYARAT DAN CARA SUJUD DALAM SHALAT

PERTANYAAN :
Assalamuailakum, mau tanya poro yai ! ada berapakah sebenarnya anggota sujud itu ? apakah kalau salah satu tidak terpenuhi sahkah salatnya ? [Aisy Zeeda].
JAWABAN :
Assalaamu’alaikum wr wb. Anggota sujud ada 7 : dahi, telapak tangan, kedua lutut danjari-jari kedua kaki yang dalam. Lihat Safinatunnajah :
خاتمة) أعضاء السجود سبعة : الجبھة وبطون الكفين والركبتان وبطون الأصابع و الرجلين
ADAPUN SYARAT SUJUD ADALAH :
1. Harus dengan 7 anggota badan (sebagaimana keteranganyang di atas)
2. Harus dengan dahi terbuka
3. Kepala harus ditekan (ketika meletakkan di tempat sujud)
4. Tidak boleh ada tujuan lain ketika membungkuk kecualiuntuk sujud
5. Tidak boleh sujud diatas sesuatu yang bergerak bilabergerak ketika untuk sujud
6. Kepalanya harus lebih rendah daripada pantat
7. Harus tuma’ninah. Lihat kitab Safinatunnajah :
فصل) شروط السجود سبعة : أن يسجد على سبعة أعضاء وأن تكون جبھته مكشوفة والتحاملبرأسة وعدم الھوى لغيره وأن لايسجد على شيء يتحرك بحركته وارتفاع أسافلة على أعاليةوالطمأنينة فية
DARI 7 ANGGOTA SUJUD : 1 dahi. 2 telapak tangan, 2 lutut, 2 telapak jari kaki. Dari ketujuh anggota sujud tersebut :
– MANA YANG HARUS TERBUKA SEMUANYA?
– MANA YANG BOLEH TERBUKA SEBAGIAN?
– MANA YANG TIDAK HARUS TERBUKA?
Jawabannya lihat kitab Kaifatus sajaa :
و يسن كشف الكفين في حق الذكر و غيره و بطون الرجلين في حق الذكر و الامة و اما غيرهما فيجب سترها. و يكره كشف الركبتين للذكر والامة   كاشفة السجا ٦٣
Dan disunahkan membuka ke-2 telapak tangan bagi orang laki-laki dan selainya. Dan juga disunahkan membuka telapak ke-2 kaki bagi orang laki-laki dan budak, sedang bagi perempuan tidak, tetapi wajib menutupinya. Dan makruh hukumnya membuka ke-2 lutut (yakni pada bagian lutut yang tidak wajib ditutupi) bagi laki-laki dan budak. Wallaahu A’lamu Bis Showaab. [Raden Mas NegeriAntahberantah, KanjengPutri NariRatih, Abdurrahman As-syafi’i].
Link asal :

www.fb.com/groups/piss.ktb/410071275682353/

Pos terkait