Apakah Ilmu yang Bermanfaat Itu?

Apakah Ilmu yang Bermanfaat Itu?

Pertanyaan: Apakah Ilmu yang Bermanfaat Itu?

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Wahai para pengurus, tolong jelaskan secara luas tentang ‘ilmu yang manfa’at. Supaya jadi pencerahan bagi saudara/saudari yang lainnya juga. Terimakasih.

Bacaan Lainnya

 

Jawaban atas pertanyaan Apakah Ilmu yang Bermanfaat Itu?

Wa’alaikumussalaam Wr. Wb.

 

– Kitab Kifayatul Atqiya’ halaman 67

هو ما يزيد في خوفك من الله وفي تبصيرك بعيوب نفسك ويقلل من رغبتك في الدنيا ويزيد في رغبتك في الاخرة ويفتح بصيرتك بافات اعمالك حتى تخترز منها ويطلعك على مكايد الشيطان وغروره

 

– Kitab Bidayatul Hidayah Imam Ghozali

والعلم النافع هو ما يزيد في خوفك من الله تعالى، ويزيد في بصيرتك بعيوب نفسك، ويزيد في معرفتك بعبادة ربك، ويقلل من رغبتك في الدنيا، ويزيد في رغبتك فني الآخرة، ويفتح بصيرتك بآفات أعمالك حتى تحترز منها، ويطلعك على مكايد الشيطان وغروره، وكيفية تلبيسه على علماء السوء،ن حتى عرضهم لمقت الله تعالى وسخطه؛ن حيث أكلوا الدنيا بالدين، واتخذوا العلم ذريعة ووسيلة الى أخذ اموال السلاطين، وأكل أموال الاوقاف واليتامى والمساكين، وصرفوا همتهم طول نهارهم إلى طلب الجاه والمنزلة في قلوب الخلق، واضطرهم ذلك إلى المراءاة والممراة، والمشاقة في الكالم والمباهاة.

Ilmu yang bermanfaat adalah ilmu yang bisa menambah dalam ketakutanmu kepada Allah ta’ala, bisa menambah pengetahuan batinmu tentang cacatnya dirimu, bisa menambah ma’rifatmu dalam beribadah kepada Tuhanmu, bisa mengurangi rasa cintamu terhadap dunia, dan menambah rasa cinta terhadap akherat, bisa membuka mata hatimu untuk melihat bahayanya amalmu sehingga engkau bisa menjaga dari bahaya tersebut, bisa memperlihatkanmu terhadap tipu daya setan, bisa memperlihatkanmu caranya menyamarkannya setan terhadap ulama’ su’ yang menjadikan mereka mendapatkan murka Allah ta’ala, yaitu ulama’ yang memakan dunia dengan agamanya, mereka mengambil ilmu sebagai perantara untuk mendapatkan harta dari raja, memakan harta wakaf, anak yatim dan orang miskin, dan mereka menggunakan waktu panjang siangnya untuk mencari pangkat dan derajat di hati makhluq, yang menjadikan mereka menjadi pamer, adu domba berlebihan dalam ucapan dan juga sombong.

(Ilmu manfaat) yaitu ilmu yang menambah rasa takutmu pada Allah, menambah perhatianmu pada aib-aib diri kamu, meminimalisir rasa cintamu pada dunia. (memaksimalkan rasa cintamu) pada akhirat. dan membuka pandanganmu akan akibat buruk dari amal yang telah kamu lakukan sehingga lubang-lubang yang kamu lakukan dari amal kamu. dan memperlihatkan padamu terhadap bisikan, rekayasa dan tipu daya setan.

 

coba perhatikan pula tafsir dari ayat berikut:

إنما يخشى الله من عباده العلماء .

 

Wallahu a’lam semoga bermanfaat. (Kasihku Rinduku)

Sumber tulisan di sini.

Baca juga artikel terkait.

Pos terkait