Kisah Penjual Ayam Jago Menyaksikan Kewalian Guru Sekumpul

Kisah Penjual Ayam Jago Menyaksikan Kewalian Guru Sekumpul

Kisah Penjual Ayam Jago Menyaksikan Kewalian Guru Sekumpul

Banyak ulama dan jama’ah/santri yang bisa langsung menyaksikan kewalian KH Muhammad Zaini Abdul Ghani (biasa disapa Guru Sekumpul). Ketika datang di Majlis Sekumpul, semua jama’ah merasakan nikmatnya rasa spiritualitas yang terpancar dalam diri Abah Guru.

Bacaan Lainnya

Ada seorang ulama’ bernama Guru Muhammad Tuha (Guru Tua), masyarakat Tatakan mengenal beliau dengan sebutan Pak Adau. Beliau salah satu tokoh masyatakan Tatakan, Kab. Tapin. Meski sudah terlihat sepuh, beliau selalu menyempatkan untuk selalu hadir di pengajian Guru Sekumpul baik masih ada di Keraton maupun sudah pindah ke Sekumpul.

Cerita ini pun bersumber dan didapat dari penuturan beliau langsung. Menurut Pak Adau, karena terlanjur cinta kepada Majelis Guru Sekumpul dia berusaha untuk selalu datang ke Martapura meski kadang kadang dengan ongkos dan biaya transportasi yang pas pasan.

Suatu saat karena kepepet beliau terpaksa menjual satu satunya ayam jago kesayangan beliau untuk ongkos ke Martapura. Dan karena memang mendesak, ayam itupun dijual dengan harga seadanya.

Setelah laku, hari itu kebetulan hari Minggu, Guru Adau bersiap berangkat ke Martaputa. Sampai di Martapura, ternyata Guru Sekumpul siang itu masih terima tamu, Guru Adau lalu masuk dan duduk bersama tamu yang lain.

Guru Sekumpul lalu memanggil Guru Adau untuk mendekat.

Sebelum Guru Adau sempat berbicara, Guru Sekumpul langsung menyerahkah beberapa lembar uang kertas sambil berucap:

“Ini gasan ganti harga ayam pian dan ongkos taksi pian (ini untuk ganti harga ayam dan ongkos taksi sampeyan)”

Guru Adau hanya bisa bingung sambil mengucap terima kasih.

Itulah sosok Guru Sekumpul. Karomahnya begitu menyejukkan semua jama’ahnya. Sudah tak bisa dipungkiri karomah dan kewaliannya. Semoga berkahnya selalu mengalir kepada kita semua. (Mukhlisin/Bangkitmedia.com)

*Kisah ini bersumber dari KH. M Anshary El-Karim.

___________________
Semoga artikel Kisah Penjual Ayam Jago Menyaksikan Kewalian Guru Sekumpul ini memberikan manfaat dan barokah untuk kita semua, amiin..

simak artikel terkait di sini

simak video terkait di sini

Pos terkait