Tempatnya Akal Ada Dimana?

Tempatnya Akal Ada Dimana?

Pertanyaan: Tempatnya Akal Ada Dimana?

Waalaikumsalam. Wr. Wb.

> Ishaq Nuruddin

Bacaan Lainnya

Akal itu ada di mana ya… di hati apa di 0tak.

Terima kasih.

Jawaban Atas Pertanyaan Tempatnya Akal Ada Dimana?

Waalaikumsalam. Wr. Wb.

> Mas Hamzah

Dalam surat al haj ayat 46 Allah berfirman

أَفَلَمْ يَسِيرُوا فِي الْأَرْضِ فَتَكُونَ لَهُمْ قُلُوبٌ يَعْقِلُونَ بِهَا أَوْ آذَانٌ يَسْمَعُونَ بِهَا ۖ فَإِنَّهَا لَا تَعْمَى الْأَبْصَارُ وَلَٰكِنْ تَعْمَى الْقُلُوبُ الَّتِي فِي الصُّدُورِ

Maka apakah mereka tidak berjalan di muka bumi, lalu mereka mempunyai hati yang dengan itu mereka dapat memahami atau mempunyai telinga yang dengan itu mereka dapat mendengar ? Karena sesungguhnya bukanlah mata itu yang buta, tetapi yang buta, ialah hati yang di dalam dada. sedikit tafsiran dari kitab tafsir alqurtuby

فتكون لهم قلوب يعقلون بها أضاف العقل إلى القلب لأنه محله كما أن السمع محله الأذن . وقد قيل : إن العقل محله الدماغ ؛ وروي عن أبي حنيفة ؛ وما أراها عنه صحيحة .

Akal di sandarkan dengan hati karena memang tempatnya akal itu dihati sebagaimana tempatnya pendengaran itu di telinga. Dan dikatakan bahwa tempatnya akal adalah di otak, ini diriwayatkan dari imam abu hanifah, tetapi aku (imam qurtuby) berpendapat bahwa itu tidak shohih dari beliau. wallohu a’lam.

Ta’bir dari kitab tafsir al kabir imam fakhruddin ar razy

السؤال الرابع : هل تدل الآية على أن العقل هو العلم وعلى أن محل العلم هو القلب ؟ الجواب : نعم ؛ لأن المقصود من قوله : ( قلوب يعقلون بها ) العلم ، وقوله : ( يعقلون بها ) كالدلالة على أن القلب آلة لهذا التعقل ، فوجب جعل القلب محلا للتعقل ، ويسمى الجهل بالعمى لأن الجاهل لكونه متحيرا يشبه الأعمى .

pertanyaan ke empat : apakah ayat tersebut menunjukkan bahwa akal itu adalah ilmu dan tempatnya adalah di hati ? jawabannya adalah ” iya ” karena maksud dari firman Allah ” hati yang dengan itu mereka dapat memahami ” adalah ilmu, dan firman Allah ” dengan itu mereka dapat memahami ” seperti petunjuk bahwa sesungguhnya hati adalah alat untuk memahami maka menjadi wajib untuk menjadikan hati sebagai tempat utk memahami, dan kebodohan disebut dengan kebutaan karena orang yg bodoh keadaanya adalah bingung dan ini menyerupai orang yg buta.

wallohu a’lam.

————————————————————————-

القلب هو محل العقل عندنا وقال ابو حنيفة في الذماغ وحكي الاول عن الفلاسفة والثاني عن الاطباء [فتح المبدي جزاء 2 ص 82

Hati itu adalah tempat akal menurut imam syafi’i sedangkan menurut imam hanafi tempat akal itu ada di otak Pendapat pertama [imam syafi’i] titu sejalan dg pandangan para ahli filsafat sedangkan pndpt yang ke dua selaras dengan teori ilmu ke dokteran

ket : fathul mubdi juz 2 no 82

 

Wallahu A’lam.

Demikian, semoga bermanfaat.

Sumber tulisan ada disini.

Silahkan baca artikel terkait.

Pos terkait